Pascalongsor di Rimbo Panjang Palupuah, Kini Jalur Lintas Bukittinggi-Pasaman Sudah Dapat Dilalui

    Pascalongsor di Rimbo Panjang Palupuah, Kini Jalur Lintas Bukittinggi-Pasaman Sudah Dapat Dilalui

    AGAM,   - Akses jalan Bukittinggi-Pasaman yang tertutup material longsor di Rimbo Panjang Palupuah, Senin (7/3/2022) malam, sudah dapat di lalui. Kasat Lantas Polres Bukittinggi, AKP Ghanda Novidiningrat mengatakan, akses jalan tersebut berhasil dibuka pada Selasa (8/3/2022) pagi.

    "Akses sudah terbuka hari Selasa sekitar pukul 5.00 WIB. Sekarang arus lalu lintas Bukittinggi-Pasaman sudah bisa dilalui, " ujarnya kepada wartawan.

    Namun demikian, Kasat Lantas menuturkan, arus lalu lintas masih dilakukan buka tutup jalur, mengingat arus jalan mengalami penyempitan pascalongsor Senin malam tersebut.

    "Betul, saat ini masih dilakukan buka tutup untul lalu lintas di lokasi longsor, " tuturnya.

    Diketahui, longsor tersebut menutupi akses jalan lintas provinsi, tepatnya di jalur lintas Bukittinggi-Pasaman di Rombo Panjang Palupuah Kabupaten Agam.

    Longsor yang diperkirakan terjadi sekitar pukul 22.30 WIB itu, mambuat jalur lintas tersebut putus total dan tidak bisa dilalui.

    Proses evakuasi material yang cukup besar dilakukan menggunakan 2 unit alat berat dan dibantu oleh warga sekitar. (*)

    Afrizal

    Afrizal

    Artikel Sebelumnya

    Tanggapi Isu Kelangkaan Minyak Goreng

    Artikel Berikutnya

    Ditangkap, Tersangka Eksploitasi Seksual...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Ringroad Lubukbasung Dorong Pertumbuhan Ekonomi  di Lubukbasung
    Ketua Umum LSM Pikad Dukung TNI-AL Cabut Pagar Laut: Langgar Aturan Harus Ditindak Tegas
    Koarmada RI Gelar Baksos, Bakkes, dan Makan Bergizi di Pesantren Al Fatah
    Hendri Kampai: Makan Siang Bergizi Gratis (MBG) Itu Tidak Gratis, Tapi Dibayar Pemerintah, Ingat Itu Deddy!
    Hadiri Penutupan Pleno Hima Persis, Kapolri: Mari Jaga Keberagaman Untuk Wujudkan Indonesia Emas 2045

    Ikuti Kami